Buat Foto Produk Menarik Untuk Katalog Toko Online, Ini Tipsnya!

Aplikasi Tokoko dapat menunjang anda untuk memiliki katalog toko online sekaligus membantu anda agar mendapatkan lebih banyak pesanan produk.

Dalam artikel ini, kita akan berdiskusi dengan pentingnya foto produk untuk katalog toko online di Tokoko.

Kenapa harus membuat foto produk yang menarik?

  1. Buyer conversion atau jumlah pengunjung toko online yang melakukan pembelian produk meningkatkan sampai lebih dari 50%
  2. Penjual bisa mendapatkan lebih banyak pesanan jika menggunakan foto produk yang menarik dan berkualitas
  3. Penjual juga bisa mendapatkan pesanan lebih banyak jika menjelaskan keterangan informasi produk secara jelas pada bagian deskripsi produk
  4. Kombinasi yang lengkap dengan mempunyai katalog yang terisi atas produk dengan foto dan deskripsi, serta penentuan harga produk yang tepat akan meningkatkan kepercayaan pelanggan dan potensi terjadinya pemesanan lebih banyak
Kenapa harus membuat foto produk yang menarik?
Kunjungi dan follow instagram tokoko: @tokoko_id

Bagaimana tips foto produk yang bisa kamu gunakan melalui Tokoko?

Gunakan Kamera Berkualitas

Disarankan anda menggunakan peralatan atau gadget yang dapat menunjang foto yang berkualitas dan jernih.

Jika anda tidak memiliki peralatan foto seperti DSLR, dan bisa menggunakan kamera Smartphone dengan kualitas megapixels yang tinggi. Pastikan foto produk yang anda gunakan tidak blur dan terlihat detail dari produk.

Sumber Pencahayaan yang Terang / Latar Belakang Putih

Sumber pencahayaan akan sangat mempengaruhi kualitas foto produk agar tampak lebih menarik. Hal ini karena pelanggan akan fokus tertuju kepada foto produk yang anda tampilkan di katalog.

Foto produk yang terkesan gelap akan membuat pelanggan anda kurang tertarik dengan produk anda.

Sumber Pencahayaan yang Terang / Latar Belakang Putih

Menentukan Sudut Pengambilan Gambar sesuai dengan jenis produk

Hal ini perlu dilakukan, karena setiap produk memiliki sudut pengambilan gambar yang berbeda-beda.

Sebagai contoh, anda bisa memakai opsi pengambilan foto produk makanan dengan angle dari atas, sementara untuk foto produk pakaian dengan angle dari depan dan belakang.

Menentukan Sudut Pengambilan Gambar sesuai dengan jenis produk

Gunakan Model untuk Produk yang bisa dipakai

Penggunaan model untuk foto produk dapat membantu anda dalam mendemonstrasikan produk anda dan memberikan kesan hidup, seperti produk pakaian.

Cara ini juga bisa mempermudah anda dalam memberikan gambaran langsung atas tampilan produk saat dipakai kepada pelanggan.

Gunakan Model untuk Produk yang bisa dipakai

Melakukan Editing Foto Produk

Disarankan anda melakukan hal ini, terlebih jika anda hanya menggunakan gadget / smartphone dalam melakukan foto produk

Tujuannya ialah untuk memastikan bahwa foto produk terlihat jelas dan berkualitas, disarankan anda menampilkan watermark brand anda untuk menghindari foto produk anda dipakai oleh orang lain tanpa izin.

Kemudian anda bisa compress foto produk agar memudahkan pelanggan dalam mengakses katalog toko online anda di tokoko

Semangat dan selamat mencoba 🙂

Download Tokoko

Download aplikasi Tokoko di google play store / app store sekarang juga!

Download aplikasi BukuWarung di google play store / app store untuk membantu pembukuan transaksi secara digital

Follow instagram tokoko.id untuk tidak ketinggalan informasi dan tips seputar bisnis dan jualan online.

Leave a Comment